Enjoy cooking
Browse through over
650,000 tasty recipes.
Home » » Brekecek Mantul

Brekecek Mantul

Makanan Khas Jawa,  Makanan Khas Jawa Timur,  Makanan Khas Jawa Barat,  Makanan Khas Jawa Tengah,  Makanan Khas Jawa Tradisional,  Makanan Khas Jawa Murah, Makanan Khas Jawa Bergizi, Makanan Khas Jawa,  Aneka Makanan Khas Jawa, Wisata Makanan Khas Jawa 


Brekecek adalah masakan tradisional khas di daerah Cilacap Jawa Tengah, yang berbahan dasar dari kepala ikan. Makanan ini sangat unik  dan memiliki cita rasa yang sangat khas, sehingga digemari oleh masyarakat cilacap dan juga pengunjung dari kota lain. Nama makanan ini pun juga unik yang sehingga membuat orang tidak tahu dan mencicipinya. Nama brekecek sendiri diambil dari kata Brek yang artinya dijatuhkan atau diletakkan dan Kecek yang artinya dikecek atau dicampur. Dalam proses pembuatannya kepala ikan yang digunakan adalah kepala ikan Jahan. Ikan tersebut dipotong potong lalu dimasak dan di kecek atau di campur dengan bumbu khas sehingga bumbunya meresap.
Makanan khas Brekecek ini terdapat ada 2 macam, yaitu brekecek ikan dan brekecek basur atau itik serati. Meski berbahan dasar yang berbeda namun bumbunya yang digunakan tetap sama. Bumbu tersebut juga disesuaikan dengan bahan dasarnya agar dapat memiliki cita rasa yang pas dengan bahan bahan dasarnya. Dari 2 jenis brekecek tersebut yang paling digemari dan di jual adalah brekecek ikan, karena bahan dan rasanya yang unik. Selain bahan dan rasanya unik alasan lain mengapa brekecek ikan yang paling banyak dijual ialah karena bahan ikannya sangat gampang sekali untuk dicari. Kota cilacap sebagai daerah pesisir pantai dan penghasil ikan  yang banyak.

Makanan brekecek ini memiliki berbagai cita rasa yang khas, rasa gurih, manis dan pedas yang terdapat pada kuah  meresap ke dalam daging ikan dan aroma rempah rempah yang sangat terasa pada kuahnya yang memberikan kelezatan tersendiri. Makanan brekecek ini mudah kita temukan di daerah kota cilacap Jawa Tengah. Di kota tersebut banyak sekali para penjual yang menyajikan makanan tradisional ini. Selain itu perkembangannya, makanan khas Brekecek ini juga banyak yang disajikan di hotel dan restoran di daerah kota cilacap sebagai pengenalan dan pelestarian makanan tradisional Brekecek khas kota Cilacap Jawa Tengah. Jika para konsumen berkunjung di kota cilacap ini kurang rasanya bila tidak mencicipi makanan khas brekecek ini.
SHARE

About M Rizal Fakhri A

0 komentar :

Posting Komentar